Sabtu, 21 Maret 2020

Akibat Libur Sekolah dan Kerja, Taksi Online Makin Sepi




JAKARTA - Kebijakan yang dikeluarkan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan soal libur sekolah dan kantor untuk mengurangi penyebaran virus corona Minggu, (15/03/20) membuat taksi online makin sepi penumpang.

Hal ini dialami oleh Sugiwan, driver Gocar. " Dengan kebijakan ini ya saya sepi penumpang karena tanpa diliburkan pun sudah agak sepi, ditambah lagi dengan kebijakan ini yang mengharuskan warga untuk libur sekolah dan work from home serta merebaknya virus corona, yang biasanya pada naik gocar jadi gak pakai gocar karena memilih tidak berpergian untuk mengantisipasi virus corona", ujarnya. 

Hal ini benar adanya, orang-orang memilih untuk tinggal di rumah agar mengurangi resiko tertular virus corona. Kebijakan yang telah dikeluarkan ini harus juga didukung oleh warga karena jika tidak imbas nya juga kembali kepada masyarakat itu sendiri. 

" Saya memilih untuk tidak berpergian untuk mendukung self isolated. Selain itu tempat wisata ditutup karena corona, dan takut untuk pergi-pergi karena nanti terjadi kerumunan orang banyak yang dimana bakal terjadi kemungkinan penularan corona yang semakin banyak", ujar salah satu pengguna Gocar, Filipus Stewart.

Seperti yang telah diketahui bahwa Anies mengeluarkan kebijakan tersebut untuk kepentingan, kemanan, dan kesehatan bersama. Warga dihimbau untuk tidak berpergian dulu.  Maka dari itu tidak heran kalau para driver Gocar maupun taksi online lainnya mengalami makin sepi penumpang. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KDAM 3.0: Affiliate Rahasia Bisnis Internet

“Penjelasan proses bisnis Affiliate oleh Oryani Huang” Sumber: Webinar KDAM JAKARTA – KDAM (Kaya Dari Affiliate Marketing) 3.0 yang diwaki...